MENU
SEARCH KNOWLEDGE

Cara Promosi Produk Bagi Anda yang Baru Pertama Memulai Bisnis Online

04 Oct  · 
3 min read
 · 
eye 16.036  
Digital Marketing Strategy

redcomm

Selalu ada peluang bagi yang mau berusaha, terlepas dari bagaimanapun kondisi ekonomi yang sedang dihadapi saat ini. Salah satu solusi untuk mendapatkan penghasilan tambahan yang saat ini sedang tren adalah berbisnis online. Apakah Anda salah satunya yang baru mau mulai menjalankan bisnis online? Jika iya, begini cara promosi produk bagi Anda yang baru pertama memulai bisnis online

 

Cara Promosi Produk Bagi Anda yang Baru Pertama Memulai Bisnis Online

Pemasaran sangat penting untuk setiap bisnis, terutama bagi pebisnis online, mengingat saat ini persaingan dalam bisnis online mulai ketat dengan banyaknya pemain baru. Oleh karena itu, penting bagi Anda mempelajari cara promosi produk secara online.

 

Kenapa harus berbisnis online? Dengan membuat toko online, Anda bisa menjangkau lebih banyak calon pelanggan daripada kalau menjalankan bisnis secara offline atau berupa toko fisik. Bisnis online memungkinkan siapa pun, dari mana pun mereka berada, bahkan dari luar negeri, bisa berbelanja di online shop Anda. Namun menjalankan bisnis model ini tak sesederhana membuat website lalu pengunjung datang berbondong-bondong untuk berbelanja. Anda perlu melakukan promosi dengan cara yang tepat dan benar sehingga mereka mau datang ke toko Anda dan melakukan transaksi. 

 

Dalam artikel ini, Redcomm Knowledge akan membahas beberapa cara promosi produk online terbaik bagi Anda untuk menaikkan toko online baru Anda sehingga mudah ditemukan para pengguna internet sehingga mereka mau jadi pelanggan Anda. 

 

 

Cara Promosi Online Shop

  1. Memanfaatkan Daftar Email Pelanggan

Sebagai langkah awal, Anda perlu mengumpulkan sebanyak mungkin alamat email, baik dari calon pelanggan atau email milik orang-orang yang tertarik dengan bisnis Anda. Setelahnya, secara bertahap Anda bisa mengirimkan email marketing kepada mereka untuk memperkenalkan bisnis yang Anda jalankan, produknya apa saja, dan mengajak mereka untuk mengunjungi online shop milik Anda. 

 

Email selalu menjadi salah satu alat pemasaran paling efektif di internet. Oleh karena itu, Anda perlu secara rutin dan berkesinambungan mengumpulkan alamat email ini sekaligus membuatnya menjadi database yang tertata dengan rapi. Semakin rapi Anda membuat database, akan semakin memudahkan ketika Anda membutuhkannya. 

 

Untuk mengumpulkan alamat email, Anda bisa mendapatkannya dengan membuat survei atau kuesioner, yang kemudian Anda sebarkan di media sosial. Mintalah jaringan pertemanan di media sosial milik Anda untuk ikut mengisi survei atau kuesioner tersebut. Cara lain, Anda bisa membuat website, lalu menyediakan fitur pop-up yang meminta pengunjung website meninggalkan alamat email mereka dengan imbalan promosi kecil, bisa berupa voucher diskon untuk pembelian pertama, hadiah dalam bentuk sample produk, atau dapat gratis ongkos kirim untuk beberapa kali pembelian produk tertentu.

 

  1. Tingkatkan Interaksi di Media Sosial

Cara berikutnya untuk melakukan promosi produk secara online yang mudah dan paling efektif, Anda bisa mencoba memberikan lebih banyak perhatian kepada orang-orang yang menjadi followers Anda di media sosial. Pastikan mereka mendapatkan tampilan image dan konten menarik, baik berupa teks, artikel, infografis, atau video, yang bisa memancing mereka untuk berinteraksi dengan Anda. 

 

Untuk meningkatkan interaksi di media sosial, Anda bisa pula menggandeng best digital agency Jakarta yang telah berpengalaman dalam membantu pebisnis pemula untuk mencapai keuntungan dan kesuksesan dalam berbisnis. Sistem kerja sama ini juga memungkinkan social media and digital marketing agency menghubungkan Anda dengan para influencer atau blogger. Kerja sama dengan para ahli di media sosial dan digital marketing seperti mereka akan sangat memudahkan Anda dalam melakukan promosi produk secara online

 

 

  1. Gunakan Teknik SEO untuk Situs Bisnis Online

Optimisasi mesin pencari atau search engine optimization (SEO) memungkinkan Anda melakukan promosi secara online dengan lebih baik. Anda bisa mengoptimalkan situs bisnis online Anda dengan teknik SEO ini sehingga menempati peringkat teratas di mesin pencarian.

 

Penerapan teknik SEO juga berkaitan dengan kata kunci, judul, juga konten yang dibuat dengan mengikuti kaidah SEO yang seharusnya. Anda bisa mempelajari teknik ini melalui berbagai artikel atau video yang sudah tersedia di internet. Tinggal masukkan kata kunci yang Anda butuhkan, maka Anda bisa mendapatkannya. Dengan cara yang sama pula, kata kunci yang tepat jika Anda gunakan di situs bisnis online Anda, maka akan memudahkan pengguna internet di luar sana menemukan situs bisnis online Anda lengkap dengan produk, layanan, sekaligus nama brand usaha Anda. 

 

  1. Berpartisipasi dalam Acara dan Diskusi Online

Seiring meningkatnya acara dan diskusi online yang sudah sangat banyak saat ini, maka ini merupakan peluang yang bagus bagi Anda untuk meningkatkan kesadaran merek atau branding awareness mengenai produk Anda pada komunitas atau target audiens yang tepat sasaran. Manfaatkan keahlian Anda dengan berpartisipasi dalam webinar atau konferensi virtual untuk menyampaikan cerita, berbagi tips dan pengetahuan, lalu selipkan informasi mengenai bisnis online yang Anda jalankan. 

 

  1. Beriklan di Platform Media Sosial

Media sosial adalah tempat yang bagus untuk memfokuskan postingan iklan karena sudah banyak data yang menyebutkan bahwa ada banyak orang yang menghabiskan waktu mereka di berbagai platform media sosial. Jika audiens Anda menghabiskan banyak waktu di Instagram, maka fokuskan pemasangan iklan di Instagram dengan menggunakan Instagram ads

 

 

Anda dapat menggunakan foto dan video dalam iklan tersebut yang memberi informasi lengkap mengenai produk, jasa, maupun layanan Anda. Buatlah foto produk dengan tampilan yang artistik, tajam, dan menarik. Atau Anda bisa membuat video interaktif yang memancing audiens Anda untuk ikut pula membagikan video tersebut sehingga menjadi viral. Ada cukup banyak video marketing yang unik dan menjadi viral tersebar di internet dan media sosial. Cobalah tonton video-video itu sebagai sumber inspirasi, kemudian terapkan untuk membuat video marketing Anda sendiri. 

 

Tak bisa dipungkiri, jika baru pertama kali menerapkan cara promosi produk secara online, memang tidak semudah saat Anda membaca artikel ini. Anda memang perlu mencoba dulu, kemudian menganalisis mana bagian yang kurang dan mana bagian yang sudah berjalan sesuai harapan. Pelajari semua hal terkait strategi digital marketing untuk memaksimalkan bisnis online Anda sehingga memiliki banyak pelanggan dan angka penjualan pun semakin tinggi.

SUBSCRIBE NOW

RELATED TOPICS:

DISCOVER MORE OF WHAT MATTERS TO YOU

SUBSCRIBE NEWSLETTER